Percepat Vaksinasi Warga Sesetan, Polsek Densel Bersama PT. Indonesia Power Bali Buka Gerai Vaksin Presisi

Percepat Vaksinasi Warga Sesetan, Polsek Densel Bersama PT. Indonesia Power Bali Buka Gerai Vaksin Presisi



BALISINERGI.COM  - Denpasar, Polsek Densel bersinergi dengan Vaksinator dari Polresta Denpasar dibantu tenaga kesehatan dari Puskesmas I Denpasar Selatan dan mendapat dukungan dari PT. lndonesia Power  Bali PGU (Power Generation Unit) Bali dan Kelurahan Sesetan menggelar Vaksinasi Presisi yang menyasar bagi masyarakat umum serta lansia disekitar Wilayah Hukum Polsek Denpasar Selatan.


Gerai Vaksin Presisi Polresta Denpasar kali ini digelar di Wantilan Pura Dalem, Suwung Batan Kendal, Kelurahan Sesetan, Denpasar Selatan, Jumat, 11/03/2022, pagi.

Dalam kesempatan tersebut Waka Polsek Denpasar Selatan AKP I Ketut Sutarga hadir meninjau pelaksanaan gerai vaksin presisi untuk memastikan kegiatan tersebut berjalan sukses, aman dan lancar. 


Dari data yang diperoleh dilapangan, peserta divaksin tercatat 452 orang, diantaranya dosis ketiga (booster) sebanyak 441 orang, dosis vaksin pertama sebanyak 12 orang dan dosis vaksin kedua sebanyak 15 orang sedangkan sebanyak 28 warga harus ditunda karena tensi tinggi.


Diharapkan dengan tersasarnya vaksinasi kepada seluruh masyarakat, perekonomian bali maupun sektor pariwisata bisa pulih kembali.


Hal senada juga di sampaikan Putu Wisnu Wardana, S.E.,M.M., Lurah Panjer, Menurutnya pihaknya mendukung sepenuhnya program pemerintah dalam hal ini Polresta Denpasar dan Polsek Denpasar Selatan, dengan adanya percepatan vaksinasi booster di wilayah Kelurahan Sesetan sehingga seluruh masyarakat bisa mendapat manfaat dari vaksinasi booster ini.


Sementara itu Waka Kapolsek Denpasar Selatan AKP I Ketut Sutarga saat ditemui mengatakan, Kesadaran masyarakat akan manfaat vaksin booster cukup tinggi, mengingat pentingnya vaksinasi untuk meningkatkan kekebalan kelompok di masyarakat. Hal tersebut terlihat dari ramainya warga masyarakat, baik dari Kelurahan Sesetan maupun seputaran wilayah Denpasar mandatangi gerai vaksin yang diselenggarakan Polsek Denpasar Selatan di wantilan pura dalem suwung batan kendal, Kelurahan Sesetan.


"Perlindungan masyarakat terhadap Covid-19 perlu terus ditingkatkan dengan vaksinasi booster dan disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan guna menekan penyebaran virus covid-19 dan mari bersama-sama kita mendukung program pemerintah dalam pencapaian target vaksinasi.” imbuh Sutarga (DS33)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama