JAJARAN KODIM 1626/BANGLI KAWAL KELANGSUNGAN VAKSINASI BOOSTER

JAJARAN KODIM 1626/BANGLI KAWAL KELANGSUNGAN VAKSINASI BOOSTER


BALISINERGI.COM   Bangli-Kodim 1626/Bangli melalui Personil Koramil 1626-03/Tembuku, melaksanakan pemantauan dan pengawalan kegiatan pelaksanaan Vaksinasi Dosis 3 Booster, yang dilakukan oleh Babinsa Desa Peninjoan, Serka I Putu Sutarga tepatnya  dilaksanakan di Desa Yangapi , Tembuku, Bangli. Jumat (11/03/2022)


Kegiatan Vaksinasi diutamakan untuk Lansia dan masyarakat umum untuk mempercepat mendapatkan kekebalan tubuh serta membentuk heard Immunity untuk mengantisipasi penyebaran Covid 19.


Dari tempat terpisah Dandim 1626/Bangli, Letkol Arh Sutrisno S.sos mengatakan serbuan Vaksin yang dilaksanakan di Desa Yangapi untuk mempercepat program pemerintah tentang pelaksanaan Vaksinasi.

Sementara di wilayah binaan masyarakatnya sudah semakin sadar untuk melaksanakan Vaksin dan semakin mengerti tentang pentingnya Kesehatan.


Dandim berharap "masyarakat yang sudah lengkap mendapatkan suntikan vaksinasi supaya tetap melaksanakan Prokes melalui 3M pada saat melakukan kegiatan diluar rumah seperti tempat umum yang menimbulkan keramaian."ungkapnya

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama