Kapolda Bali Kunjungi Kodam IX/Udayana Dalam Rangka Silahturahmi


Bali-Kepala Kepolisian Daerah Bali Irjen Pol Ida Bagus Kd Putra Narendra, S.I.K., M.Si., berkunjung ke Kodam IX/Udayana dalam rangka silahturahmi, Kamis (20/07/2023). 


Setibanya di lokasi Kapolda Bali disambut oleh bapak Pangdam IX/Udayana Mayor Jenderal TNI Sonny Aprianto, S.E., M.M. dan beberapa Pejabat Teras Kodam IX/Udayana.


Kunjungan Bapak Kapolda Bali ke Kodam IX/Udayana adalah dalam rangka  silaturahmi dan perkenalan sebagai pejabat utama yang baru di lingkungan Polda Bali serta sekaligus untuk bertukar pikiran dalam mempererat sinergitas antara TNI - Polri khususnya Kodam IX/Udayana dengan Polda Bali yang selama ini sudah terjalin dengan baik dan selaras dalam upaya menjaga Bali agar tetap aman dan damai


Selama kunjungan suasana keakraban dan kekeluargaan tampak sangat kental sebagai bukti bahwa TNI-Polri merupakan aparat negara yang selalu bersinergi dalam melaksanakan tugas untuk mengawal dan menjaga Kedaulatan Negara serta Keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.


Diakhir acara Kapolda Bali dan Pangdam IX/Udayana saling bertukar cindramata dan diakhiri dengan sesi foto bersama dengan Pejabat Utama TNI/Polri di halaman depan Kodam IX/Udayana.   (Humas)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama